Beranda News Resmi Hadir di Indonesia, Inilah Fitur Laptop ASUS Vivobook Pro 16X OLED...

Resmi Hadir di Indonesia, Inilah Fitur Laptop ASUS Vivobook Pro 16X OLED (K6604)

0

Resmi Hadir di Indonesia, Inilah Fitur Laptop ASUS Vivobook Pro 16X OLED (K6604) – 27 Desember 2023 kemarin, ASUS Indonesia secara resmi menghadirkan laptop terbarunya yaitu ASUS Vivobook Pro 16X OLED (K6604).

Laptop ini digadang-gadang bakal menjadi laptop yang ideal untuk para konten kreator di berbagai tingkatan. Mengingat ia punya beberapa fitur menarik dan eksklusif, serta tentu saja ditunjang dengan spesifikasi performa yang tidak main-main. Apa saja sih fitur yang dimaksud itu?

Fitur & Keunggulan ASUS Vivobook Pro 16X OLED (K6604)

Jika dilihat dari segi desain covernya, ia nampak seperti layaknya sebuah laptop biasa. Lebih tepatnya, terlihat sama persis dengan seri ASUS Vivobook lainnya.

Namun ketika diperhatikan lebih detail, laptop ini terlihat lebih estetik dari segi desain keyboard. Dan dibanding seri ASUS Vivobook pada umumnya, ia terlihat lebih besar. Karena memang ASUS Vivobook Pro 16X OLED (K6604) memiliki bentang layar yang lebih lebar yaitu 16.0 inch.

Laptop ini juga jelas nampak lebih tebal daripada seri ASUS Vivobook biasa. Tapi jika melihat dari sisi dapur pacunya, saya rasa ASUS punya alasan kuat mengapa ia dibuat lebih tebal.

Performa Tinggi ASUS Vivobook Pro 16X OLED (K6604)

Pemberian nama “Pro” di lini produk ASUS Vivobook, menandakan bahwa ia dibekali dengan dukungan performa yang jauh lebih tinggi daripada laptop biasa.

Bagaimana tidak? Laptop ini menggunakan prosesor Intel® Core™ i9-13980HX, yang merupakan seri CPU dengan performa tinggi. Sebagai gambaran, prosesor dengan seri “H” merupakan seri prosesor yang biasa digunakan pada kelas laptop gaming. Dan seri prosesor inilah yang juga digunakan pada ASUS Vivobook Pro 16X OLED (K6604).

Walau demikian, laptop ini bukan difokuskan untuk urusan main game. Melainkan ia lebih condong untuk kebutuhan konten kreator yang membutuhkan aplikasi-aplikasi kreatif. Di mana biasanya, aplikasi-aplikasi macam ini akan membutuhkan torsi tenaga ekstra. Demi membuat jalannya aplikasi terasa lancar.

Prosesor Intel® Core™ generasi terbaru yang digunakannya memiliki total 24 core dan 32 threads. Dengan clockspeed 2.2GHz, yang bisa di-boosting hingga maksimal 5.6GHz.

CPU yang sangat powerful tersebut didukung dengan GPU yang juga tak kalah hebatnya. Yaitu NVIDIA® GeForce RTX™ 4060, berbasis arsitektur NVIDIA Ada Lovelace. Ia memiliki VRAM 8GB GDDR6, serta dukungan driver NVIDIA Studio. Artinya, chip grafis tersebut lebih dioptimalkan untuk urusan pembuatan konten kreatif. Walaupun kalau dipakai untuk gaming juga masih oke.

GPU yang digunakan pada ASUS Vivobook Pro 16X OLED (K6604) ini sudah menggunakan 8th Gen NVIDIA Encoders. Yang dilengkapi dengan dukungan berbagai teknologi canggih seperti Ray Tracing untuk memberikan efek visual berupa bayangan yang lebih realistis, serta DLSS 3 yang memanfaatkan kecerdasan buatan untuk meningkatkan kinerja secara signifikan.

ASUS bahkan memberikan pengoptimalan berupa penggunaan MUX Switch, yang akan menyalurkan outpot proses dari chip grafis, langsung menuju ke layar. Artinya, output dari chip grafis tidak lagi harus melalui iGPU, sebelum diteruskan ke layar. Efeknya, kinerja grafis dari laptop ini bisa dirasakan peningkatannya hingga 10 sampai 20%.

Ditambah dengan dukungan RAM besar berkapasitas hingga 32GB DDR5 4800MHz dual-channel, serta penyimpanan 1TB M.2 NVMe™ PCIe® 4.0, memastikan bahwa tidak ada bottleneck yang bisa menghambat performanya.

Nah, demi menjaga agar performanya bisa terus stabil saat diajak bekerja keras, tentu temperaturnya harus dijaga. Karena seperti yang kita tau, temperatur yang terlalu tinggi bisa membuat performa laptop menjadi turun drastis.

Inilah salah satu alasan mengapa ASUS Vivobook Pro 16X OLED (K6604) didesain untuk memiliki ketebalan 2.19cm. Yang tujuannya adalah agar sirkulasi udara bisa lebih lancar. Sehingga proses pembuangan panas bisa lebih optimal.

Sistem pendinginan yang diberi nama ASUS IceCool Pro akan membuang panas dengan memanfaatkan dua buah kipas yang masing-masing memiliki 83 buah bilah kipas. Kedua kipas ini akan menghembuskan panas yang disalurkan oleh beberapa heatpipe, menuju ke luar laptop. Hal ini demi memastikan agar temperatur dari dapur pacunya yang perkasa bisa terus terjaga.

Dioptimalkan Untuk Konten Kreator

Sisi performa bukanlah satu-satunya keunggulan yang dibawa oleh ASUS Vivobook Pro 16X OLED (K6604). Mengingat para konten kreator tentu membutuhkan yang lebih dari sekadar laptop berperforma tinggi.

Salah satu hal yang bisa sangat membantu dalam urusan pembuatan konten kreatif adalah dengan adanya panel layar yang mumpuni.

Maka untuk menjawab kebutuhan tersebut, laptop dengan bentang layar 16.0 inch ini menggunakan panel berjenis OLED, beresolusi 3.2K (3200 x 2000 pixel), dengan aspect ratio 16:10. Panel layar yang sangat tajam dengan refresh rate hingga 120Hz ini mampu menghasilkan reproduksi warna hingga 100% DCI-P3 color gamut.

Tampilan warna yang sangat kaya tersebut tentu akan sangat membantu dalam pembuatan konten visual. Apalagi panel layar OLED dari ASUS Vivobook Pro 16X OLED (K6604) juga sudah mengantongi sertifikasi PANTONE Validated. Sehingga tak hanya sekadar kaya warna saja, tapi warna yang ditampilkan dipastikan sangat akurat.

Ditambah dengan berbagai keunggulan lain seperti contrast ratio 1.000.000:1, VESA CERTIFIED Display HDR True Black 600, hingga kecerahan maksimal 600nits HDR, membuat panel layarnya ini dipastikan sangat enak untuk dipandang.

Tak berhenti di situ. ASUS Vivobook Pro 16X OLED (K6604) juga membawa beberapa fitur lain termasuk dukungan software unik, dan juga virtual DialPad.

Software atau aplikasi yang dimaksud adalah ASUS ProArt Creator Hub. Pada dasarnya, aplikasi ini mirip seperti Armoury Crate yang bisa kita temukan pada laptop gaming ROG atau TUF. Yaitu untuk mengatur tingkat performa dalam berbagai skenario.

Bedanya, aplikasi ini mendapatkan fitur tambahan seperti utilitas manajemen warna. Fitur ini memungkinkan kita untuk mengekstrak warna yang tampil di layar dengan menggunakan Screen Color Picker, mengatur preferensi warna dengan Color Palette, hingga memeriksa referensi warna dengan fungsi Color Analysis.

Sedangkan DialPad yang bisa dimunculkan secara virtual pada bagian touchpad, dapat digunakan untuk memudahkan kontrol berbagai parameter di dalam aplikasi kreatif. Misalnya parameter brightness, contrast, color balance, dan lain sebagainya.

Masih kurang canggih? ASUS bahkan memberikan ambient light & color sensor yang berguna untuk mengubah color balance dan kecerahan layar, dan menyesuaikannya dengan keadaan pencahayaan di sekitar. Tujuannya adalah agar panel layar bisa selalu tampil akurat di segala jenis pencahayaan.

Ditambah dengan hadirnya berbagai ports yang super lengkap, termasuk diantaranya ada SD card reader. Sebuah kabar baik bagi para konten kreator karena kita dapat langsung mentransfer data dari SD card kamera, ke laptop.

Harga Resmi & Spesifikasi

Spesifikasi lengkap ASUS Vivobook Pro 16X OLED K6604Setelah mengenal berbagai fitur yang dimiliki, saya yakin pasti kamu juga pasti setuju bahwa ASUS Vivobook Pro 16X OLED (K6604) adalah laptop yang cocok untuk konten kreator.

Apalagi ia juga mendapat fitur ASUS Antimicrobal technology, dan mengantongi sertifikasi military grade MIL STD-810H. Ini memastikan agar ia siap untuk diajak bekerja secara mobile dengan aman dan nyaman.

Berikut adalah harga resmi dan juga spesifikasi lengkap dari ASUS Vivobook Pro 16X OLED (K6604):

Main Spec. Vivobook Pro 16X OLED (K6604)
CPU Intel® Core™ i9-13980HX Processor 2.2GHz

(36MB Cache, up to 5.6 GHz, 24 cores 32 Threads)

Operating System Windows 11 Home
Memory 16GB/32GB DDR5 4800MHz (2x SO-DIMM)

*Dual-channel memory support requires at least two SO-DIMM modules

Storage 1TB M.2 NVMe™ PCIe® 4.0 Performance SSD
Display 16.0-inch, 3.2K (3200 x 2000) OLED 16:10 aspect ratio, 0.2ms response time, 120Hz refresh rate, 600nits HDR peak brightness, 100% DCI-P3 color gamut, 1,000,000:1, VESA CERTIFIED Display HDR True Black 600, 1.07 billion colors, PANTONE Validated, Glossy display, 70% less harmful blue light, TÜV Rheinland-certified, SGS Eye Care Display, (Screen-to-body ratio) 88%
Graphics Intel® UHD Graphics

NVIDIA® GeForce RTX™ 4060 8GB GDDR6 Laptop GPU

 

Input/Output 2x USB 3.2 Gen 1 Type-A, 2x Thunderbolt™ 4 supports display / power delivery
1x HDMI 2.1 FRL, 1x 3.5mm Combo Audio Jack, 1x RJ45 Gigabit Ethernet, 1x SD 4.0 card reader
Connectivity Wi-Fi 6E (802.11ax) (Dual band) 2*2 + Bluetooth® 5.3 Wireless Card
Camera 1080p FHD camera with privacy shutter
Audio Smart Amp Technology, Built-in speaker, Built-in array microphone, harman/kardon certified
Battery 90WHrs, 4S1P, 4-cell Li-ion
Dimension 35.50 x 24.90 x 2.19 ~ 2.19 cm
Weight 1.90 kg
Price Rp29.999.000 (16GB) / Rp31.999.000 (32GB)
Warranty 2 Tahun Garansi Global dan 1 Tahun ASUS Perfect Warranty

BERIKAN KOMENTARMU

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini