Beranda Fotografi Adu Kamera Zenfone 3 Max vs Redmi Note 4, Bagusan Mana?

Adu Kamera Zenfone 3 Max vs Redmi Note 4, Bagusan Mana?

7

Adu Kamera Zenfone 3 Max vs Redmi Note 4, Bagusan Mana? – ASUS Zenfone 3 Max ZC553KL dengan Xiaomi Redmi Note 4 merupakan dua pilihan smartphone terbaik yang bisa kamu beli di rentang harga 3 juta. Bahkan, Xiaomi yang memang sudah dikenal sebagai produk murah dengan spek tinggi, membanderol perangkatnya tersebut dengan harga dibawah 3 juta.

Bagusan kamera Zenfone 3 Max atau Redmi note 4Dan syukurlah, mimin berkesempatan untuk melakukan uji perbandingan antara kedua smartphone ini (meskipun, salah satu unit hapenya itu boleh minjem sih 😛 ), yang hasilnya nanti bakal mimin posting di blog Techijau.com ini. Rencananya sih, nanti mimin bakal membuat dua ulasan berbeda yaa, dimana pada posting ini, mimin bakal berfokus untuk membahas soal perbandingan kamera diantara keduanya.

Oiya, sebelum mimin mulai memberikan penilaian pribadi, mimin sudah mengajak followers Instagram mimin (@masbocah) untuk ikut memberikan penilaian melalui voting “buta”, tanpa memberitahukan identitas dari masing-masing foto hingga waktu yang ditentukan.

Dan berdasarkan hasil vote tersebut, ternyata hasil kamera dari ASUS Zenfone 3 Max ZC553KL lebih disukai dengan skor telak, dibandingkan dengan hasil dari kamera Xiaomi Redmi Note 4, dengan rincian:

  • Zenfone 3 Max 22 vs 5 Redmi Note 4 (Warna & detail dari foto bunga, sinar matahari tertutup awan)
  • Zenfone 3 Max 6 vs 12 Redmi Note 4 (Outdoor, dibawah bayangan)
  • Zenfone 3 Max 14 vs 9 Redmi Note 4 (Outdoor, dibawah sinar matahari tertutup awan)
  • Zenfone 3 Max 5 vs 13 Redmi Note 4 (Warna, dibawah sinar matahari tertutup awan, area yang lebih gelap)
  • Zenfone 3 Max 12 vs 10 Redmi Note 4 (HDR Mode)
  • Zenfone 3 Max 17 vs 3 Redmi Note 4 (Indoor)

Secara keseluruhan, mimin setuju dengan hasil tersebut, akan tetapi… Bukan berarti kamera dari Xiaomi Redmi Note 4 ini jelek banget loh yaa. Sama sekali nggak.

Sebenernya, kamera dari kedua hape ini memang punya kelebihan dan kekurangannya masing-masing yang membuatnya menghasilkan foto bagus di keadaan tertentu, tapi juga bisa jelek di keadaan lainnya. Nah, disinilah mimin akan coba ulas berdasarkan apa yang mimin lihat.

Detail Gambar Dan Warna

A post shared by Mas Bocah (@masbocah) on

Sebelumnya perlu kamu tau, bahwa pengujian diluar ruangan yang mimin lakukan ini dalam keadaan cuaca agak mendung. Dalam keadaan tersebut, gambar yang dihasilkan oleh Zenfone 3 Max (gambar B) mimin rasa agak terlalu “cold”, sementara Redmi Note 4 (gambar A) menghasilkan gambar dengan white balance yang lebih mendekati aslinya (lebih “warm”).

Sama-sama agak kacau sih sebenernya, meskipun kalau dilihat sepintas, menurut mimin gambar milik Redmi Note 4 lebih baik. Tapiii, beda cerita ketika kita coba untuk melihat lebih detail. Perhatikan gambar dibawah ini.

Foto milik Zenfone 3 Max nampak lebih terlihat jauh lebih bagus untuk detailnya. Resolusi kamera yang lebih besar dibandingkan Redmi Note 4 (16MP vs 13MP) sedikit banyak mempengaruhi untuk urusan ini.

BACA JUGA : Apa Itu Megapixel Pada Kamera?

Tak hanya itu, dari segi warna pun, kali ini foto dari Zenfone 3 Max nampak lebih natural ketimbang warna yang dihasilkan oleh kamera Redmi Note 4, yang menurut mimin nampak agak pudar serta sedikit terlalu kekuningan. Sehingga, mimin putuskan bahwa Zenfone 3 Max adalah pemenang untuk sesi ini.

Outdoor, Dibawah Bayangan

A post shared by Mas Bocah (@masbocah) on

Ini maksudnya bukan dibawah bayang-bayang mantan loh yaa. Ehehe. Jadi posisinya tuh, matahari ada disono, terus ketutupan bangunan gede, nah kita ada dibawah bayangan dari bangunan tadi. Dari gambar diatas, terlihat bahwa hasil kamera dari Redmi Note 4 (gambar B) nampak memiliki warna yang lebih mendekati aslinya.

Sementara itu, hasil foto Zenfone 3 Max (gambar A) nampak agak kacau white balance nya, terlalu cold, sehingga warna nya pun jadi tidak natural. Dan iya, Redmi Note 4 menang untuk sesi ini.

Outdoor, Dibawah Sinar Matahari (Sedikit Tertutup Awan)

A post shared by Mas Bocah (@masbocah) on

Saat mentari mulai menampakkan cahayanya sedikit lebih cerah, mimin kembali menguji coba kamera dari keduanya. Hasilnya? Kamera dari Redmi Note 4 (gambar B) menghasilkan gambar yang sedikit terlalu terang alias over exposure. Akibatnya, gambar jadi kehilangan detail, warna dari dedaunan pun nampak jadi lebih pudar dan tidak alami.

Sementara itu, kecerahan yang dihasilkan oleh Zenfone 3 Max (gambar A) nampak lebih pas. Meskipun, menurut mimin warna dari dedaunannya pun juga masih belum mendekati aslinya alias tidak alami karena terlalu cold.

Meski demikian, saat memasuki proses pengeditan, gambar dari Zenfone 3 Max seharusnya masih bisa diselamatkan. Sementara untuk Redmi Note 4, agaknya akan sedikit lebih sulit untuk diselamatkan karena warna dan detailnya sudah sedikit hilang akibat over exposure. Jadi untuk sesi ini, Zenfone 3 Max adalah pemenangnya.

Lokasi Yang Sama, Diarahkan Ke Area Yang Lebih Gelap

A post shared by Mas Bocah (@masbocah) on

Kali ini, gambar dari Zenfone 3 Max (gambar B) nampak terlalu cold sehingga warna yang dihasilkan nampak tidak alami. Sementara itu Redmi Note 4 mampu menghasilkan gambar yang lebih baik di keadaan ini, dengan warna yang hampir mendekati aslinya. Ngga usah ditanya, udah jelas Redmi Note 4 yang menang di sesi ini.

HDR

A post shared by Mas Bocah (@masbocah) on

Gambar B, yang dihasilkan oleh Redmi Note 4 nampak memiliki warna yang lebih mendekati aslinya. Namun, karena sesi ini adalah pengujian untuk HDR mode, maka Zenfone 3 Max lah yang menjadi pemenang.

Sebabnya? Coba perhatikan langit pada gambar diatas. Langit dan awan pada foto yang dihasilkan oleh Zenfone 3 Max lebih terlihat jelas ketimbang milik Redmi Note 4 yang nampak masih over exposure. Yang artinya, kinerja fitur HDR jelas lebih baik pada kamera Zenfone 3 Max. Meski sayangnya, white balance nya masih terkesan terlalu cold, sehingga agak sedikit mengurangi keindahannya karena warnanya yang nampak tidak alami.

Indoor

A post shared by Mas Bocah (@masbocah) on

Dalam keadaan ini, hasil foto dari Zenfone 3 Max (gambar B) masih terlihat sedikit lebih cold, meskipun tidak separah pada saat digunakan untuk mengambil gambar di luar ruangan. Dari sisi warna, memang, Redmi Note 4 (gambar A) sebenarnya lebih mendekati aslinya.

Namun kalau kita perhatikan lebih lanjut, ternyata noise pada foto milik Redmi Note 4 nampak sedikit lebih banyak dan jelas (perhatikan pada bagian vas / pot bunga nya). Dan untuk detail gambarnya pun sedikit lebih pudar dibandingkan dengan foto dari Zenfone 3 Max. Sehingga, kembali, Zenfone 3 Max menang untuk sesi ini.

Low Light

A post shared by Mas Bocah (@masbocah) on

Foto diatas diambil dengan mode low light dari masing-masing perangkat. Kalau dilihat sepintas, gambar dari Redmi Note 4 dengan Zenfone 3 Max nampak tak jauh beda dari segi kecerahan, hanya nampak perbedaan temperatur warnanya saja.

Akan tetapi, warna yang lebih pudar, detail yang kurang baik, serta noise yang lebih banyak, menjadi kekurangan bagi kamera milik Redmi Note 4. Coba kita perhatikan gambar yang sudah di zoom untuk melihat detailnya dibawah ini.

See? Nampak jelas bahwa kamera dari Zenfone 3 Max mampu menghasilkan gambar yang lebih tajam, meski di area low light. Eits, jangan keburu menyalahkan “megapixel” yang lebih kecil di kamera Redmi Note 4 yaa. Karena kamu perlu tau, bahwa saat mode low light, kamera dari Zenfone 3 Max akan diturunkan resolusinya jadi 1/4 dari total resolusi yang ada (jadi 4 megapixel saja).

Sebenarnya mimin juga sudah melakukan uji coba kedua kamera hape ini di keadaan yang sama dengan mode auto. Akan tetapi, ternyata foto mode auto yang ditangkap oleh Redmi Note 4 ternyata tidak tersimpan. Jadi yaaa nggak jadi deh..

Bonus: Kemampuan Fokus Objek Kecil Jarak Dekat

Kekurangan kamera Redmi Note 4Mimin sempat iseng untuk mengambil foto objek kecil dengan Redmi Note 4. Tapi ternyata, kameranya ini tampak kesulitan untuk fokus ke area yang diinginkan, dan sama sekali tak berhasil meski sudah berkali-kali mimin coba. Mimin sudah mencoba untuk menjauhkan dan mendekatkan kameranya ke objek, namun hasilnya tetap sama.

Dan karena penasaran, mimin pun coba melakukan hal yang sama dengan Zenfone 3 Max. Hasilnya? Dalam 3 atau 4 kali percobaan saja, kameranya sudah berhasil fokus ke area atau objek yang diinginkan tersebut. Dan berikut adalah hasil perbandingannya (atas Redmi Note 4, bawah Zenfone 3 Max).

Kamera Redmi Note 4 vs Zenfone 3 MaxKesimpulan

Berdasarkan hasil dari perbandingan diatas, tentu kita jadi tau bahwa kamera dari masing-masing perangkat ini punya poin plus dan minus yang saling bertolak belakang. Zenfone 3 Max cenderung menghasilkan gambar dengan temperatur lebih dingin, sementara Redmi Note 4 lebih hangat.

Sayangnya, setting otomatis dari white balance yang cenderung lebih cold pada Zenfone 3 Max tersebut seringkali membuat gambar yang dihasilkan jadi nampak sedikit aneh dari sisi pewarnaan, khususnya dalam keadaan pencahayaan tertentu (outdoor, namun agak gelap) seperti yang sudah kita bahas diatas.

Disinilah kamera Redmi Note 4 jadi terlihat lebih bagus. Pun demikian dengan kamera Redmi Note 4 yang terlihat kurang menarik dari segi detail, plus, munculnya noise yang lebih banyak ketika digunakan dalam keadaan low light, membuat kamera dari Zenfone 3 Max jadi terlihat lebih menarik.

Jadi, lebih bagus yang mana nih, Min?

Pilihan sulit sebenarnya. Tapi kalau harus memilih, mimin akan lebih memilih Zenfone 3 Max sebagai pemenang, karena:

1. Detail gambar. Akan lebih mudah untuk “menyelamatkan” foto dari Zenfone 3 Max dalam proses pengeditan. Karena detail gambar adalah salah satu hal yang paling sulit diselamatkan ketika kita mengedit foto.

2. Punya mode manual dengan pilihan yang lebih kaya. Mode manual memungkinkan kita untuk mengutak atik settingan kamera menjadi sesuai dengan keinginan kita. Pilihan settingan ISO dan Shutter speed (yang tak dimiliki oleh Redmi Note 4) membuatnya sangat memungkinkan untuk menghasilkan gambar yang lebih menarik, khususnya ketika mengambil gambar dalam keadaan low light.

3. Setting white balance masih bisa diperbaiki dengan mode manual. Yaps, kekurangan dari kamera Zenfone 3 Max yang cenderung lebih cold alias kebiruan, masih bisa diakali dan diperbaiki dengan setting white balance yang bisa kita atur sendiri saat menggunakan mode manual.

Nah, itulah ulasan perbandingan kamera milik Xiaomi Redmi Note 4 dengan ASUS Zenfone 3 Max. Kalau seandainya ASUS mau atau bisa memperbaiki masalah white balance pada kamera dari Zenfone 3 Max ini, tentu hasilnya akan jauh lebih baik.

BACA JUGA :

Kamu bisa membeli atau sekedar melihat harga dari ASUS Zenfone 3 Max ZC553KL di halaman ini, atau Xiaomi Redmi Note 4 di halaman ini.

Oke, sekian dulu ya untuk bahasan kali ini. Silakan jelajahi blog Techijau.com untuk mendapatkan informasi menarik lainnya. Kamu boleh kok follow akun Instagram mimin @Masbocah kalau kamu suka dengan pengujian ini. Semoga bermanfaat! 😀

7 KOMENTAR

  1. Mensing redmi gan. Aq pakai redmi sebwlumnya g ada masalah. Ini pakai asus kamera tidak merespon. Sdh pakai cara yg agan post clear data aplikasi kamera masih aja g bisa

    • Belom Kak T__T

      Maaf banget, belakangan ini lagi sibuk.. Hasil kamera dari Redmi Note 4 nya aja baru selesai diposting kemarin. Mungkin hari senin bakal aku update nih 😀

BERIKAN KOMENTARMU

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini