PERTANYAAN :
Jadi kemarin saya nyimak diskusi di status temen tentang rakit PC. Kebetulan saya juga sepertinya pengen rakit PC buat main game tipis-tipis. Yang saya bingung, katanya kalau mau lebih murah, jangan beli CPU yang pakai iGPU.
Itu maksudnya gimana ya? Setau saya kan CPU itu ya Intel atau AMD? Atau ada CPU jenis lain? Soalnya saya sudah tanya di diskusi itu, tapi nggak dijawab-jawab?
JAWABAN :
(Dari Admin Techijau) : Sebelum menjawab inti dari pertanyaan itu, ada baiknya kita bahas soal iGPU terlebih dulu. iGPU adalah singkatan dari Integrated GPU. Kalau di laptop jaman sekarang, setau saya semua CPU yang dipakai oleh laptop akan dilengkapi dengan Integrated GPU (mohon koreksi jika salah).
Artinya, CPU tersebut sudah dilengkapi dengan GPU dalam satu chip yang sama. Yang mana GPU alias Graphic Processing Unit sendiri berfungsi untuk membantu CPU dalam urusan mengolah grafis. Contohnya, mulai dari menampilkan foto, menampilkan video, hingga memproses gambar-gambar saat memainkan atau menjalankan aplikasi game.
Lalu untuk CPU untuk PC, itu biasanya akan berbeda dengan CPU laptop walau punya nama yang sama. Nah, CPU untuk PC sendiri biasanya akan ada beberapa pilihan. Ada pilihan CPU yang memiliki iGPU, dan ada juga CPU yang tidak memiliki iGPU.
Nah dari segi harga, CPU yang tidak ada iGPU nya sendiri memang lebih murah daripada CPU yang ada iGPU nya. Selisihnya bisa beberapa ratus ribu rupiah.
Akan tetapi, jika kita memilih untuk beli CPU yang tidak ada iGPU-nya, maka kita wajib untuk membeli VGA card (yang di dalamnya terdapat chip GPU). Memang, kalau dihitung-hitung, membeli CPU + VGA card bisa lebih mahal daripada membeli CPU yang sudah ada iGPU-nya.
Tapi dari segi performa grafis, biasanya VGA card bakal lebih powerful ketimbang iGPU. Apalagi untuk VGA card yang harganya mahal. Bisa jauh sekali perbedaannya. Belum lagi, kita bisa leluasa melakukan upgrade jika nanti ingin membeli VGA card yang lebih bagus.
Berikan komentar atau jawaban versi kamu! |
Jika kamu punya jawaban tersendiri atas pertanyaan tersebut, kamu bisa menuliskan jawaban versi kamu di kolom komentar yang ada di bawah. Jawaban terbaik akan dipilih oleh admin dan akan disematkan di atas |
Punya pertanyaan yang belum terjawab di sini? Silakan ke halaman ajukan pertanyaan dan isi form di dalamnya. Atau, tinggalkan komentar di halaman Facebook Techijau, atau mention Twitter @Techijau |