Beranda Spesifikasi Gadget ASUS Zenfone 3 ZE552KL

ASUS Zenfone 3 ZE552KL

1

Spesifikasi Lengkap ASUS Zenfone 3 ZE552KL – Diperkenalkan pada 30 Mei 2016 dalam event Zenvolution, bersamaan dengan Zenfone 3 Deluxe dan Zenfone 3 Ultra, perangkat ini merupakan generasi penerus dari Zenfone 2. Berbeda dengan pendahulunya yang ditempatkan sebagai perangkat flagship untuk Zenfone series, Zenfone 3 merupakan varian produk yang ditempatkan di kelas menengah dari seluruh jajaran Zenfone 3 series.

Namun demikian, ASUS telah membekalinya dengan berbagai fitur kelas premium agar bisa bersaing secara kompetitif di pasar yang ditargetnya. Mengusung desain yang sama sekali berbeda dari generasi sebelumnya, ASUS Zenfone 3 tampil layaknya sebuah perangkat premium dengan body yang memiliki frame metal berlapis kaca di bagian depan dan belakangnnya. Tombol volume yang tadinya berada di bagian belakang, kini juga sudah dipindahkan ke bagian samping.

Spesifikasi lengkap ASUS Zenfone 3Salah satu fitur premium yang diusungnya terdapat di bagian kamera belakang. Sensor kamera Sony IMX298 beresolusi 16 megapixel yang digunakannya sudah didukung dengan fitur OIS (4-axis) yang juga bisa dipadukan dengan EIS (3-axis). Sebagai pelengkap, ASUS juga telah membekalinya dengan sensor laser autofocus generasi kedua yang juga dipadukan dengan Phase detection autofocus untuk memberikan kecepatan fokus yang super cepat. Untuk urusan selfie, ia juga sudah memiliki kamera depan beresolusi cukup besar yakni 8 megapixel.

Di sisi performa, ia membawa chipset Qualcomm Snapdragon 625 Octa-core 2.0 GHz Cortex-A53, dukungan RAM 3 GB / 4 GB, OS Android Marshmallow dengan kustomasi ZenUI 3.0, serta baterai 3000 mAh yang mendukung Quick charge 3.0. ASUS juga telah menambahkan fitur sensor sidik jari dan juga port microUSB Type-C 2.0 pada smartphone ini. Satu hal yang dipertahankan dari seri sebelumnya adalah layar IPS dengan lebar 5.5 inch beresolusi Full HD.

BACA JUGA : Perbedaan Layar Full HD, qHD dan QHD

Adapun spesifikasi lengkap dari ASUS Zenfone 3 ZE552KL adalah sebagai berikut :

  • Dukungan Jaringan : 2G GSM, 3G HSPA, 4G LTE Cat.7
  • Tipe SIM Card : Micro & Nano SIM, dengan dukungan dual-SIM (Hybrid)
  • Dimensi : 152.6 x 77.4 x 7.7 mm
  • Berat : 155 gram
  • Jenis layar : Super IPS+, dengan dukungan 16 juta warna
  • Bentang layar : 5.5 inch dengan resolusi 1920 x 1080 pixel (Full HD) ~401 ppi
  • Perlindungan layar : Corning Gorilla Glass 3 (2.5D)
  • Penyimpanan Internal : 32 GB / 64 GB
  • Slot Penyimpanan Eksternal : Ya, microSD hingga 128 GB (Hybrid)
  • WLAN : Wi-Fi 802.11 a/b/g/n/ac, Wi-Fi direct, Wi-Fi hotspot
  • NFC : Tidak ada
  • Bluetooth : Ya, v4.2 dengan dukungan A2DP, EDR, LE
  • USB : Ya, microUSB v2.0, Type-C 1.0
  • Radio : Tidak ada
  • GPS : Ya, dengan dukungan A-GPS, GLONASS
  • Sensor : Accelerometer, Proximity, Gyro, Light, Fingerprint, Compass
  • Kamera Belakang : 16 Megapixel Laser & Phase detection autofocus, aperture f/2.0, OIS (4-axis)
  • Perekaman Video : Full HD, 30 fps
  • LED Flash : Ya, dual-tone LED flash
  • Kamera Depan : 8 Megapixel aperture f/2.0
  • Perekaman Video : Full HD
  • Chipset : Qualcomm Snapdragon 625 MSM8953
  • CPU : Octa-core 2.0 GHz Cortex-A53
  • GPU : Adreno 506
  • RAM : 3 GB / 4 GB
  • Baterai : Li-ion 3000 mAh, Non removable
  • Sistem operasi : Android v6.0.1 Marshmallow, dengan ZenUI 3.0
  • Fitur Lainnya : Sensor sidik jari, Laser autofocus

1 KOMENTAR

BERIKAN KOMENTARMU

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini