Beranda News Acer K243Y: Monitor 24 Inch Dibawah 2 Juta Dengan Desain Stylish +...

Acer K243Y: Monitor 24 Inch Dibawah 2 Juta Dengan Desain Stylish + Garansi 3 Tahun

0

Acer K243Y: Monitor 24 Inch Dibawah 2 Juta Dengan Desain Stylish + Garansi 3 Tahun – Seperti yang kita tau, monitor memiliki peran yang sangat penting bagi sebuah PC. Karena tugasnya adalah untuk menampilkan output berupa tampilan visual, yang membuat kita dapat menikmati, merasakan, dan memanfaatkan PC yang sudah kita bangun.

Biasanya, apa yang menjadi pertimbangan untuk memilih sebuah monitor adalah dari segi kemampuan untuk menampilkan warna, serta ukuran monitor itu sendiri. Dan oleh karena ia merupakan elemen yang bakal paling sering terlihat, maka sisi estetika desain biasanya bakal turut menjadi pertimbangan besar dalam memilih sebuah monitor.

Kabar baiknya, kita tak perlu mengeluarkan uang terlalu banyak untuk bisa mendapatkan monitor dengan kriteria pertimbangan tersebut. Karena dengan budget di bawah 2 juta rupiah, kita sudah bisa mendapatkan monitor Acer K243Y yang menjadi pembahasan utama kita pada kesempatan kali ini. Apa saja fitur dan keistimewaan dari monitor tersebut?

Fitur & Keunggulan Acer K243Y

Jika dilihat dari banderol harganya yang hanya 1.9 jutaan saja, mungkin kita tidak akan berharap banyak pada monitor Acer K243Y. Namun kenyataannya, monitor ini agaknya sanggup untuk memenuhi espektasi para PC builder dengan budget terbatas, melalui fitur dan keunggulan yang dibawanya. Kita akan mulai bahas dari segi fisiknya terlebih dahulu.

Desain

Monitor Acer K243YSaya melihat bahwa desain yang dibawa oleh Acer K243Y ini termasuk good looking. Walau dibanderol dengan harga yang relatif murah, kesan stylish dan juga elegan dapat terlihat jelas pada pandangan pertama sekalipun.

Body dari monitor ini terlihat ramping, dengan bezel yang sangat tipis di sisi atas dan juga samping, Acer menyebut konsep desain ini sebagai “Zero Frame”. Karena saking tipisnya, membuat monitor ini seakan tidak memiliki frame atau bezel.

Bagian kaki penyangga dari monitor ini pun terlihat minimalis sekaligus enak dipandang. Membuatnya sangat cocok untuk menjadi elemen pendukung estetika dalam sebuah ruangan.

Bukan hanya bagian depan saja, bagian belakang dari monitor Acer K243Y ini pun juga terlihat menarik berkat desainnya yang unik. Bagian belakangnya tersebut di desain dengan finishing metal hairline serta logo Acer besar di salah satu sisinya. Sehingga mau dilihat dari sisi manapun, monitor Acer K243Y tetap akan terlihat menarik.

Panel Layar & Fitur Pelengkap

Selain stylish, monitor Acer K243Y juga mengusung desain ergonomis yang membuatnya nyaman saat digunakan. Kita dapat menyesuaikan sudut kemiringan layar mulai dari -5° hingga 15°.

Bagian panel layarnya sendiri menggunakan teknologi panel IPS dengan bentang 23.8 inch. Yang mana saya rasa lebar layarnya tersebut sudah cukup nyaman untuk skenario penggunaan sehari-hari. Perpaduan antara panel layar yang lebar serta bezel yang tipis, semakin memperkuat kesan elegan pada monitor yang satu ini.

Panel layar ini juga sudah memiliki resolusi Full HD. Yang mana resolusi tersebut saya rasa masih terlihat cukup tajam untuk sebuah layar 23.8 inch. Bahkan terbilang sangat bisa diterima untuk menampilkan konten-konten visual termasuk untuk menonton YouTube, bermain game, ataupun streaming film.

Bicara soal game, apakah monitor ini cocok untuk urusan gaming? Saya bisa katakan bahwa untuk sebuah PC rakitan dibawah 10 juta, Acer K243Y masih sangat layak untuk dijadikan pasangannya.

Monitor ini sudah mampu menampilkan gambar dengan refresh rate 75Hz, dengan response time 1ms. Yang mana refresh rate tersebut rasanya tidaklah overkill jika dibandingkan dengan performa PC.

Ditambah dengan hadirnya fitur AMD FreeSync, membuatnya semakin memanjakan para gamers, khususnya bagi pengguna PC dengan prosesor / GPU AMD. Yang mana fitur tersebut bakal meminimalisir efek screen tearing dan stuttering karena dapat mensinkronisasikan antara frame rate yang dihasilkan oleh CPU & GPU, dengan refresh rate pada layar Acer K243Y.

Dari segi warna, monitor Acer K243Y sudah mampu menampilkan warna hingga 100% sRGB. Kita juga dapat mengutak-atik settingan tampilan dari monitor ini untuk misalnya menaikkan kontras, saturasi, ketajaman, dan lainnya.

Acer juga menyematkan beberapa fitur lain yang mendukung dalam skenario penggunaan dalam waktu lama. Yang pertama adalah fitur FlickerFree, yang bakal menghilangkan efek flickering alias kedipan layar. Agar mata bisa lebih nyaman pada saat memandangi layar.

Lalu yang kedua ada Bluelight Shield yang berguna untuk mengurangi emisi cahaya biru yang dipancarkan layar. Mengingat bluelight alias cahaya biru sendiri diketahui dapat membuat mata lebih cepat lelah pada saat harus melihat layar dalam waktu yang lama. Dan tentu saja bakal berpotensi mengurangi kenyamanan pada saat memandanginya.

Terdapat pula fitur bernama Low Dimming yang bakal menurunkan kecerahan layar, ketika sedang digunakan pada lingkungan yang lebih gelap. Yang tujuannya adalah untuk mengurangi efek silau yang juga bisa membuat mata cepat lelah.

Untuk membuat tingkat kenyamanan menjadi lebih maksimal, monitor ini juga sudah memiliki fitur Acer ComfyView. Gunanya adalah untuk meminimalisir efek pantulan cahaya, sehingga kita bisa lebih berfokus pada konten yang ditampilkan oleh layar.

Dari sisi konektivitas, kita bisa menghubungkan monitor Acer K243Y ke PC atau perangkat laptop melalui port VGA dan HDMI.

Kesimpulan

Dengan banderol harga 1.9 jutaan saja, monitor Acer K243Y ternyata mampu memenuhi espektasi para PC builder untuk mendapatkan sebuah monitor dengan bentang yang luas, dan juga stylish.

Ditambah dengan resolusi Full HD serta mampu menampilkan warna hingga 100% sRGB, membuat tampilan layarnya pun tidak kalah menarik. Apalagi dengan response time hanya 1ms, memastikan bahwa tampilan animasi pada game akan selalu terlihat jelas.

Mau tau apa yang lebih menarik? Ternyata Acer juga sudah memberikan jaminan alias garansi dengan jangka waktu yang panjang, yakni 3 tahun.

BERIKAN KOMENTARMU

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini