Tips Memulai Jasa Percetakan, Calon Pengusaha Wajib Tahu – Semakin sulitnya mencari pekerjaan mendorong banyak orang untuk memutar otak dan beralih mencoba membuka bisnis sendiri. Salah satu jenis bisnis yang memiliki prospek tinggi adalah jasa percetakan.
Sesuai dengan namanya, jasa ini akan menawarkan layanan percetakan. Ada beberapa jenis usaha percetakan seperti percetakan digital, offset, sablon, rotogravure, dan flexografi.
Sebelum memulai usaha percetakan, Anda harus mempelajari terlebih dahulu mengenai jenis dan teknik percetakan yang ada. Setelah itu, Anda bisa memulai usaha jasa percetakan dengan cara berikut ini.
Cara Memulai Jasa Percetakan

Menentukan Jenis Jasa
Seperti yang dijelaskan sebelumnya bahwa ada lima jenis jasa percetakan murah yaitu digital, sablon, offset, flexografi, rotogravure dan produk promosi percetakan.
Pilih jenis usaha sesuai berdasarkan budget atau modal, lokasi usaha, dan juga target pelanggan. Pasalnya, setiap jenis usaha memiliki model bisnis yang berbeda-beda sehingga harus diperhitungkan dengan baik mana yang sesuai dengan keinginan Anda.
Memilih Peralatan dan Perlengkapan
Setelah memilih jenis jasa yang cocok, selanjutnya Anda bisa menentukan peralatan dan perlengkapan yang dibutuhkan. Buat daftar peralatan dan perlengkapan tersebut agar mudah untuk memenuhinya.
Contoh peralatan yang dibutuhkan untuk jasa digital printing atau offset yaitu mesin hot print, jilid spiral, booklet maker, hardcover maker, dan lain sebagainya. Pastikan memilih peralatan berkualitas agar proses produksi berjalan lancar. Tentu saja, seperangkat komputer (PC) juga merupakan sebuah perangkat yang wajib ada. Atau, Anda juga bisa memilih untuk menggunakan laptop bisnis sebagai pilihan alternatif.
Menentukan Target Pasar
Jenis usaha satu ini termasuk jenis usaha dengan target pasar yang luas. Pasalnya cukup banyak orang yang membutuhkan produk percetakan. Target pasar ini sesuai dengan jenis jasa yang Anda tawarkan.
Beberapa contoh target pasar untuk percetakan yaitu mahasiswa, pelajar, komunitas, perkantoran, partai, calon pengantin, dan lain sebagainya.
Menentukan Lokasi Usaha
Tips memulai usaha jasa percetakan selanjutnya yaitu menentukan lokasi. Lokasi usaha ternyata menjadi hal yang sangat penting dan menentukan keberlangsungan usaha. Pastikan lokasi yang Anda pilih sesuai dengan target pasar yang diinginkan. Contohnya jika target pasar adalah mahasiswa, maka pilih lokasi dekat dengan kampus.
Pertimbangkan Jasa Online
Apakah jasa yang Anda buat memungkinkan untuk membuka layanan online? Jika iya, maka target pasar yang bisa dijangkau akan lebih luas. Bahkan Anda tidak membutuhkan lokasi yang strategis apabila bisa menawarkan layanan online. Jasa cetak undangan pernikahan termasuk jasa yang bisa ditawarkan secara online.
Menyiapkan Modal
Modal usaha menjadi hal yang sangat penting dalam sebuah bisnis. Tanpa adanya modal, tentu saja Anda akan kesulitan untuk melakukan produksi jasa atau produk. Adapun biaya-biaya yang harus dipertimbangkan yaitu biaya peralatan dan perlengkapan, biaya sewa ruko, biaya operasional seperti karyawan dan listrik, serta biaya perawatan mesin.
Menentukan Harga Jasa
Menentukan harga ternyata harus dilakukan sedari awal. Untuk menentukan harga jasa, Anda harus mengetahui harga yang ditawarkan oleh kompetitor. Jangan terlalu tinggi karena bisa kalah saing, namun jangan terlalu rendah agar tidak memicu terjadinya perang harga yang justru cenderung merugikan. Pertimbangkan harga jasa dengan baik.
Melakukan Promosi
Keberlangsungan usaha tergantung dari promosi yang dilakukan. Anda harus pandai-pandai melakukan promosi agar brand dikenal masyarakat. Saat ini media digital merupakan alat promosi terbaik yang bisa dilakukan. Contohnya yaitu SEO website, Facebook Ads, Google Ads, Instagram Ads, dan lain sebagainya.
Mempertahankan Kualitas Layanan
Tips terakhir dalam memulai usaha percetakan yaitu mempertahankan kualitas layanan. Anda bisa mendapatkan pelanggan setiap apabila memiliki kualitas produk atau layanan yang baik. Selalu lakukan riset kompetitor agar tidak kalah saing dari segi kualitas maupun hal lainnya.
Itulah tips memulai usaha jasa percetakan agar bisa berhasil. Semua jenis usaha harus direncanakan dan dijalankan dengan baik. Tanpa adanya perencanaan yang matang, sulit memulai usaha yang mudah berkembang.